Banyak orang lebih memilih membeli mobil bekas dibandingkan mobil baru. Tak hanya karena harganya yang jauh lebih murah saja yang menjadi alasan orang melakukan hal tersebut. Akan tetapi terkadang ada juga alasan lain sebut saja karena memang jenis mobil yang akan dibelinya tersebut adalah mobil keluaran lama seperti BMW E36 yang sudah tidak diproduksi lagi misalnya.
Apapun alasannya akan tetapi membeli mobil bekas sebaiknya tidak dilakukan secara gegabah. Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan sebelum membeli mobil bekas. Beberapa hal tersebut misalnya adalah:
Jenis Mobil
Salah satu hal utama yang perlu dipertimbangkan saat akan membeli sebuah mobil bekas adalah jenis mobil yang akan dibeli. Sebaiknya sesuaikanlah jenis mobil ini dengan tujuan penggunaan kita nantinya. Jika kita ingin menggunakan mobil di perkotaan dengan jalanan yang padat maka mobil jenis city car, hatchback dan yang sejenisnya bisa dijadikan pilihan, sebaliknya jika terkadang kita menggunakan mobil tersebut di jalanan atau medan yang kurang bagus seperti berkerikil atau medan off road lainnya maka membeli mobil tipe SUV bisa kita jadikan pertimbangan. Kalau kita ingin mobil keluarga dengan kapasitas yang lumayan besar maka bisa memilih tipe MPV dan seterusnya.
Merk Mobil
Masalah merek ini juga penting untuk dijadikan bahan pertimbangan. Mobil mobil dari pabrikan merk ternama biasanya memiliki sparepart yang mudah ditemukan di berbagai tempat. Untuk masalah merk mobil yang akan dibeli ini kita bisa memilih apakah akan membeli mobil mobil dari merk jepang macam toyota, honda, suzuki, mobil jerman macam mercedes benz, bmw, volvo ataukah mobil merk buatan negara lainnya. Masing masing memiliki kelebihannya tersendiri.
Harga
Soal harga juga jangan sampai kita lewatkan. Meski umumnya harga mobil bekas ini sudah jauh lebih murah dibandingkan yang masih baru akan tetapi kita masih harus pintar pintar memilih agar harga mobil yang kita beli sesuai dengan budget kita.
Kondisi Mobil
Hal yang sangat penting yang juga harus kita jadikan bahan pertimbangan saat akan membeli mobil bekas adalah soal kondisi mobil. Pastikan mobil yang akan kita beli ini kondisinya bagus baik itu mesin, kabin, interior, eksterior dan bagian bagian lainnya jika kita tidak ingin kerepotan di kemudian hari.
Pastikan juga kita tahu kelebihan dan kekurangan mobil yang akan kita beli tersebut. Sebagai contoh jika kita beli BMW E36 tentu kita harus tahu bahwa mobil ini memiliki kekurangan di sisi kabinnya yang tidak terlalu luas.